Jumat, 20 September 2013

Ketika berziarah di makam suaminya almarhum Ustaz Jeffry Al Buchori, Pipik Dian Irawati kembali tidak bisa menyembunyikan rasa kecewa atas pemugaran yang sudah terjadi di makam suaminya itu. Kekecewaan juga dirasakan putra-putrinya.

"Kalau saya sih memang inginnya doa saja. Saya kembalikan lagi dengan keluarga besar. Silakan keputusannya seperti apa. Kalau saya sama anak-anak karena ini sudah menjadi bubur. Saya dan hanya ingin berdoa saja," ujar Pipik di kawasan Karet Tengsin, Jakarta Pusat, Jumat (20/9).

Rasa kecewa Pipik dan anak-anak tersebut bukan tanpa alasan. Dia berpegang pada petuah Uje, bagaimana sebuah makam seharusnya diperlakukan.

"Anak-anak yah sudah pasti sedih, kecewa iya karena mungkin anak anak teringat kata-katanya Abinya. Rumah kita kan dekat tanah kusir setiap kali lewat situ, almarhum suami saya selalu mengajarkan yuk kirim Al-Fatihah dulu buat mereka. Terus almarhum bilang ini loh Abi suka makamnya bagus yang ditumbuhin rumput di atasnya dan nisan. Jadi mungkin anak-anak saya teringat itu," papar Pipik.

Saat ini Pipik berusaha mengobati kekecewaan yang tumbuh di hati anak-anaknya tersebut. Dia berusaha menghibur dan membesarkan hati anak-anak.

"Sama anak-anak saya bilang yah sudah sekarang tugas kita hanya berdoa untuk Abi tidak usah kita memusingkan tentang makam ini karena Abi hanya butuh doa kita," ujarnya.

0 komentar :

Posting Komentar